Tingkat Kerawanan Pemilu, Bawaslu Sebut Pandeglang Paling Tinggi
Cerdas MemilihNewsHot

Launching indeks kerawanan pemilihan pada pemilu 2024 ( sumber : Tb Agus Jamaludin)

Pandeglang, tvrijakartanews - Kabupaten Pandeglang menjadi wilayah paling rawan teratas tindak pelanggaran pemilu dari 8 kabupaten/ kota yang ada di provinsi Banten. Hal ini disampaikan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) saat melakukan launching indeks kerawanan pemilihan pada Pilkada serentak 2024.

"Yang paling disoroti adalah netralitas ASN, hal ini kita sampaikan karena hingga saat ini sudah banyak yang masuk laporan terkait laporan netralitas ASN," kata Ketua Bawaslu Pandeglang, Febri Setiadi saat membuka acara di salah satu hotel di Pandeglang, Rabu (18/09/2024).

Febri mengaku, salah satu hal yang paling riskan dalam potensi kerawanan ini yaitu pada tahapan pencalonan, kampanye dan pemungutan suara. Dan kami selalu menghimbau kepada para calon untuk menghindari politik uang, kampanye hitam, politisasi sara hingga kampanye negatif.

"Kami juga sudah melakukan pemetaan, penyelenggaraan pemilihan yang di dalamnya juga ada beberapa potensi kerawanan berkaitan dengan daftar pemilih, dan dimensi kontestasi," ungkap Febri.

"Dan dilihat dari perjalanan yang ada, diketahui bahwa Pilkada Pandeglang ini diikuti 4 calon, dan semua akan melakukan kampanye dengan caranya masing-masing," sambungnya.

Sementara, menanggapi hal tersebut, Bupati Pandeglang Irna Narulita mengatakan, di semua daerah juga ada kerawanan pemilu.  Dan untuk persoalan netralitas ASN di Pandeglang yang melanggar sudah diberikan sanksi.

"Bagi ASN yang kena sanksi pelanggaran netralitas sudah diberikan teguran, baik sanksi ringan, sedang hingga berat. Kalau kasian y kasian, tapi itulah konsekuensinya," tutup Irna.